Resep masakan indonesia - Berbagi artikel mengenai resep rendang hati sapi enak dan gurih , anda dapat menyimak resep dan cara membuatnya dibawah ini dengan beberapa tambahan bumbu lainnya agar mempunyai rasa rendang yang khas .
Bahan/bumbu resep rendang hati sapi:
- 500 gram hati sapi, potong 3x3 cm
- 1 (satu) lembar daun kunyit, diikat
- 2 (dua) lembar daun jeruk, dibuang tulang daunnya, disobek-sobek
- 1 (satu) batang serai, memarkan
- 1 (satu) buah asam kandis
- 1 (satu) sendok teh garam
- 1 (satu) sendok teh gula merah
- 1 (satu) sendok teh air asam
- 1 (satu) liter santan dari satu 1/2 butir kelapa
- 3 (tiga) sendok makan minyak goreng untuk menumis

bumbu yang dihaluskan:
- 4 (empat) buah cabai merah gede
- 2 (dua) buah cabai merah keriting
- 5 (lima) butir bawang merah
- 3 (tiga) siung bawang putih
- 2 (dua) cm lengkuas
- 2 (dua) cm jahe
- 1/2 sendok teh bubuk ketumbar
- 1/4 sendok teh bubuk jintan
- 1/4 sendok teh bubuk merica
- 1/4 sendok teh bubuk pekak
Cara membuat resep rendang hati sapi:
- Panaskan minyak. Tumis bumbu halus, daun kunyit, daun jeruk, dan juga serai hingga harum. Tambahkan hati sapi. Aduk hingga berubah warna.
- Masukkan asam kandis, garam, dan juga gula merah. Aduk rata. Tuang santan dengan cara bertahap. Masak sambil diaduk hingga matang berminyak dan juga kering.
- Waktu hendak diangkat, tambahkan air asam jawa. Aduk rata.
Lihat juga: Resep Membuat Daging Kambing Masak KurmaJika ingin porsi yang lebih besar anda dapat menyediakan hati sapinya sesuai selera anda dan cocokkan bumbunya seseuai yang diperlukan oleh hati sapi tersebut , pokoknya jangan sampai kebanyakan hati sapinya sedangkan bumbunya sedikit ini nantinya tidak menghasilkan rendang dan rasa yang sesuai dengan keinginan anda . jangan lupa dipelajari juga resep enak lainnya dibawah ini.
0 komentar:
Post a Comment